Program “Gus’e Menyapa” Hadir di Sukowono, Bupati Fawait Tegaskan Komitmen Pelayanan Publik


Jember – Program unggulan Pemerintah Kabupaten Jember bertajuk “Gus’e Menyapa” kembali berlanjut. Kali ini, Bupati Jember M. Fawait bersama jajaran pemerintah daerah turun langsung menyapa warga di Kecamatan Sukowono, Senin (10/11/2025).


Kunjungan tersebut diawali di Balai Desa Mojogemi dan disambut antusias oleh ratusan kader posyandu serta seluruh kepala desa se-Kecamatan Sukowono. Suasana berlangsung hangat dan penuh semangat kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat.


Dalam kesempatan itu, Bupati Fawait menjelaskan bahwa program “Gus’e Menyapa” bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan bentuk tanggung jawab pemerintah untuk hadir di tengah masyarakat, mendengarkan langsung aspirasi, sekaligus melaporkan capaian pembangunan yang telah dilakukan.


“Pemerintah tidak boleh jauh dari rakyat. Kami hadir untuk memastikan semua program berjalan dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ungkap Bupati yang akrab disapa Gus Fawait tersebut.


Salah satu poin penting yang disampaikan dalam kegiatan itu adalah mengenai program Universal Health Coverage (UHC). Melalui program ini, seluruh warga ber-KTP Jember berhak mendapatkan pelayanan kesehatan gratis di rumah sakit mana pun di seluruh Indonesia.


“Selama punya KTP Jember, panjenengan semua bisa berobat tanpa biaya di mana pun berada. Ini adalah wujud komitmen kami untuk memastikan kesehatan masyarakat terjamin,” tegasnya.


Selain UHC, Bupati juga memperkenalkan kanal pengaduan “Wadul Gus’e”, sebagai sarana bagi warga untuk menyampaikan keluhan terkait pelayanan publik. Ia menegaskan, setiap laporan masyarakat akan segera ditindaklanjuti tanpa menunggu waktu lama.


Sebagai contoh, Gus Fawait menyebut bahwa jika ada warga yang belum terdaftar di BPJS Kesehatan dan membutuhkan layanan medis, pemerintah daerah siap membantu pendaftaran pada hari itu juga agar bisa langsung menikmati fasilitas pengobatan gratis.


Menutup kunjungannya, Bupati mengajak seluruh masyarakat yang hadir untuk menjadi penyambung informasi program pemerintah di lingkungannya. Ia berharap semangat gotong royong antara pemerintah dan warga terus terjaga demi mewujudkan pelayanan publik yang adil, cepat, dan merata di Kabupaten Jember. (brt)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler